Skip to main content

Posts

Showing posts from June, 2013

Ciri - Ciri Band dan Musisi Alay

Alay adalah istilah yang populer di Indonesia dekade ini. Istilah alay biasanya disematkan pada sesuatu yang terlihat kampungan dan norak. Sayang sekali alay belum resmi masuk Kamus Besar Bahasa Indonesia. Mungkin karena di planet lain atau galaxy yang lain kata alay sudah dipatenkan. Jadi, untuk melindungi bumi dari invasi makhluk asing maka...ini jadi kemana gue ngomongnya? Lalu adakah hubungannya alay yang berarti norak itu dengan musisi? Ada! Dengan kata lain musisi alay adalah musisi norak. Tapi seperti biasa, untuk tidak menimbulkan sangketa saya tidak akan menyebutkan nama tapi hanya memberi clue atau kriteria. Yang menentukan kadar alay dari sebuah atau seorang musisi saya berikan pada pembaca yang kali ini saya harap bukan cuma budiman. (Bisa gila gue kalo bikin postingan cuma buat pembaca budiman terus). 1. Lipsync (Kadar Alay: 30% ) Saya memasukkan lipsync (bahkan memberi peringkat satu) sebagai salah satu syarat musisi disebut alay. Kenapa? Karena lipsync i

Beda Banci, Bencong, Waria dan Gay

Ini adalah postingan paling bikin "geli" yang pernah saya tulis. Berhubung sejak era globalisasi fenomena invasi makhluk-makhluk non mitologi ini semakin marak dan cukup mengkhawatirkan, akhirnya saya beranikan juga jari-jari ini untuk terus mengetik. Semoga hasil tulisan ini layak baca dan tidak kena RUU Pornografi atau saya nggak di demo ama mereka, hihihihi!! 1. Banci Mereka adalah sosok makhluk yang terlahir dengan jenis kelamin laki-laki pada akta kelahiran, tapi sayangnya akta tidak menuliskan kalau naluri mereka perempuan. Ya, tampilan luar mereka seperti laki-laki tapi pembawaannya gemulai seperti perempuan, sekalipun mereka mengaku laki-laki. Banci bukanlah bencong yang biasa diuber Satpol PP di taman kota, mereka ini biasanya beredar di hotel, salon-salon atau butik dan jangan salah, mereka ini banyak juga yang elit loh... Ciri berpakaian ( ga patokan sih ): kemeja transparan dan celana kulit ketat, terlihat macho? Bagaimana jika dipadukan dengan highheels ? 2.

Jenis - Jenis User Warnet

Warnet , siapa yang nggak pernah mengakses internet di warnet? Sekalipun di rumah atau area ada koneksi internet, akan ada sejarahnya seseorang ke warnet. Ada beberapa tipikal atau jenis pengguna warnet yang merupakan singkatan dari warung internet. Berhubung ane ada pengalaman jadi operator warnet berikut tak share jenis-jenis user atau pengunjung warnet. Generasi penerus bangsa sekolahnya di warnet 1. Stalker Istilah ini saya gunakan untuk yang doyan buka situs sosial media dan menguntit profil-profil orang lain (lah saya sendiri?). Misalkan facebook, yang cowok suka buka-buka profil cewek trus liat-liat fotonya, yang cewek juga suka buka profil cewek, nah loh? Satu yang pasti, mereka ini bisa betah ngabisin waktu berjam-jam cuma buat buka situs sosial media. Biar eksis kali ya? 2. Downloader Seperti namanya, user jenis ini punya target ke warnet buat mendownload sesuatu. Terserah apakah itu musik, video, program atau yang lainnya. Ciri user ini adalah selalu memba